TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 8:1-3

Konteks
8:1 Pada masa itu 1 , demikianlah firman TUHAN, tulang-tulang raja-raja Yehuda, tulang-tulang pemuka-pemukanya, tulang-tulang imam-imam, tulang-tulang nabi-nabi dan tulang-tulang f  segenap penduduk Yerusalem akan dikeluarkan g  dari dalam kubur mereka 8:2 dan diserakkan di depan matahari, di depan bulan dan di depan segenap tentara langit yang dahulunya dicintai, diabdi, h  diikuti, ditanyakan dan disembah i  oleh mereka. Semuanya itu tidak akan dikumpulkan dan tidak akan dikuburkan; j  mereka akan menjadi pupuk di ladang. k  8:3 Tetapi semua orang yang masih tinggal dari kaum yang jahat ini akan lebih suka mati dari pada hidup l  di segala tempat ke mana Aku menceraiberaikan mereka, m  demikianlah firman TUHAN semesta alam.

Yeremia 9:22

Konteks
9:22 mayat-mayat manusia berhantaran seperti pupuk d  di ladang, seperti berkas gandum di belakang orang-orang yang menuai tanpa ada yang mengumpulkan."

Yeremia 25:33

Konteks
25:33 Maka pada hari itu akan bergelimpangan orang-orang yang mati terbunuh x  oleh TUHAN dari ujung bumi sampai ke ujung bumi. Mereka tidak akan diratapi, tidak akan dikumpulkan y  dan tidak akan dikuburkan; z  mereka akan menjadi pupuk di ladang.

Yeremia 25:1

Konteks
Yehuda akan dibuang ke Babel tujuh puluh tahun lamanya
25:1 Firman yang datang kepada Yeremia tentang segenap kaum Yehuda dalam tahun keempat pemerintahan Yoyakim i  bin Yosia, raja Yehuda, yaitu dalam tahun pertama pemerintahan Nebukadnezar 3 , j  raja Babel.

Kisah Para Rasul 14:10-11

Konteks
14:10 Lalu kata Paulus dengan suara nyaring: "Berdirilah tegak di atas kakimu! c " Dan orang itu melonjak berdiri, lalu berjalan d  kian ke mari. 14:11 Ketika orang banyak melihat apa yang telah diperbuat Paulus, mereka itu berseru dalam bahasa Likaonia: "Dewa-dewa telah turun ke tengah-tengah kita dalam rupa manusia. e "

Kisah Para Rasul 21:23-24

Konteks
21:23 Sebab itu, lakukanlah apa yang kami katakan ini: Di antara kami ada empat orang yang bernazar. y  21:24 Bawalah mereka bersama-sama dengan engkau, lakukanlah pentahiran z  dirimu bersama-sama dengan mereka dan tanggunglah biaya mereka, sehingga mereka dapat mencukurkan rambutnya; a  maka semua orang akan tahu, bahwa segala kabar yang mereka dengar tentang engkau sama sekali tidak benar, melainkan bahwa engkau tetap memelihara hukum Taurat.

Kisah Para Rasul 21:2

Konteks
21:2 Di Patara kami mendapat kapal, yang hendak menyeberang ke Fenisia. r  Kami naik kapal itu, lalu bertolak.

Kisah Para Rasul 9:10

Konteks
9:10 Di Damsyik ada seorang murid Tuhan bernama Ananias. Firman Tuhan kepadanya dalam suatu penglihatan: o  "Ananias!" Jawabnya: "Ini aku, Tuhan!"

Kisah Para Rasul 9:36-37

Konteks
9:36 Di Yope b  ada seorang murid perempuan bernama Tabita--dalam bahasa Yunani Dorkas. Perempuan itu banyak sekali berbuat baik 4  c  dan memberi sedekah. 9:37 Tetapi pada waktu itu ia sakit lalu meninggal. Dan setelah dimandikan, mayatnya dibaringkan di ruang d  atas.

Mazmur 83:10

Konteks
83:10 (83-11) yang sudah dipunahkan di En-Dor, e  menjadi pupuk f  bagi tanah.

Yesaya 5:25

Konteks
Bangsa asing sebagai alat murka TUHAN
5:25 Sebab itu bangkitlah murka g  TUHAN terhadap umat-Nya, diacungkan-Nya tangan-Nya terhadap mereka dan dipukul-Nya mereka; gunung-gunung akan gemetar, h  dan mayat-mayat i  mereka akan seperti kotoran j  di tengah jalan. k  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka-Nya belum surut, l  dan tangan-Nya masih teracung. m 

Zefanya 1:17

Konteks
1:17 Aku akan menyusahkan n  manusia, sehingga mereka berjalan seperti orang buta, o  sebab mereka telah berdosa kepada TUHAN. Darah mereka akan tercurah p  seperti debu dan usus mereka seperti tahi. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:1]  1 Full Life : PADA MASA ITU.

Nas : Yer 8:1-22

Yeremia mengacu kepada pembinasaan Yehuda dan Yerusalem yang mendatang seakan-akan telah terjadi. Nasib mereka adalah akibat dari pemberontakan dan dosa mereka yang tegar (bd. Yer 7:24). Penglihatan tentang kehancuran itu membuat Yeremia sangat sedih (ayat Yer 8:18-22); namun sementara dia memberitakan malapetaka, para nabi palsu menubuatkan damai sejahtera (ayat Yer 8:10-11).

[8:1]  2 Full Life : TULANG-TULANG ... TENTARA LANGIT.

Nas : Yer 8:1-2

Di zaman PL, dianggap sebagai penghinaan terhebat untuk membiarkan orang mati tidak dikubur. Selaku hukuman yang pantas atas penyembahan berhala, Allah menyatakan maksud-Nya membiarkan tulang-tulang umat itu tersingkap di depan bintang-bintang yang mereka sembah.

[25:1]  3 Full Life : TAHUN PERTAMA PEMERINTAHAN NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 25:1

Tahun ini ialah 605 SM, tanggal yang penting karena masa pemerintahan Nebukadnezar menandai dimulainya empat kerajaan berturut-turut yang akan menguasai dunia (lih. Dan 2:7).

[9:36]  4 Full Life : DORKAS ... BANYAK SEKALI BERBUAT BAIK.

Nas : Kis 9:36

Sebagaimana Allah bekerja melalui Petrus untuk mengadakan kesembuhan (ayat Kis 9:33-35) dan membangkitkan orang mati (ayat Kis 9:40), Dia juga bekerja melalui Dorkas dengan perbuatan-perbuatan kebaikan hati dan kasih. Tindakan-tindakan kasih yang menolong mereka yang perlu bantuan adalah perwujudan Roh Kudus sama dengan tanda-tanda ajaib dan mukjizat. Paulus menekankan kebenaran ini dalam pasal 1Kor 13:1-13 (bd. 1Pet 4:10-11).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA